Pangdam III Siliwangi Memberikan Arahan pentingnya optimalisasi lahan pertanian di setiap daerah sesuai arahan Presiden Republik Indonesia

TNI105 Dilihat
banner 468x60

 

SUBANG, BOMEN NEWS.com –

banner 336x280

Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Kosasih, S.E., M.M, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Subang, salah satunya mengunjungi Desa Sidajaya dan Desa Sidamulya, Kecamatan Cipunagara Rabu (8/10/2025).

Kegiatan tersebut meliputi penanaman pohon dan penanaman padi sebagai bagian dari program ketahanan pangan dan kelestarian lingkungan di Kabupaten Subang.

Pada kesempatan itu, Pangdam III Siliwangi dalam arahannya menekankan pentingnya optimalisasi lahan pertanian di setiap daerah sesuai arahan Presiden Republik Indonesia.

“Sesuai dengan perintah Presiden Republik Indonesia, setiap wilayah harus melakukan upaya konkret untuk memperkuat ketahanan pangan,” tegasnya.

Baca juga  Satgas TMMD ke-108 Kodim Subang Gelar Komsos ke Warga Desa Cijengkol

Mayjen Kosasih menjelaskan bahwa Kabupaten Subang memiliki potensi pertanian yang sangat besar, terutama dengan ketersediaan lahan persawahan yang luas.

Potensi tersebut, menurutnya, harus di maksimalkan melalui penggunaan teknologi dan bibit unggul agar memberikan hasil panen yang optimal.

“Di Subang, lahan tanam padi sangat luas. Maka harus di manfaatkan dengan sebaik-baiknya dan di tanami bibit unggul agar memberikan hasil yang maksimal,” ujarnya.

Baca juga  Gandeng Dinas Pertanian, Satgas TMMD ke-115 Berikan Penyuluhan Strategi Budidaya Sawah dengan Cara PTT

Mayjen TNI Kosasih juga berharap program ketahanan pangan yang di laksanakan di Kabupaten Subang dapat memberikan dampak nyata terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat, khususnya masyarakat Kabupaten Subang.

“Mudah-mudahan, dengan luasnya lahan ini, manfaat dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Subang semakin meningkat,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut juga di lakukan penyerahan piagam penghargaan kepada PT. Kwanglim YH Indah atas peran aktifnya dalam mendukung program pemerintah melalui penyerapan tenaga kerja lokal dan peningkatan kesejahteraan masyarakat di wilayah Kabupaten Subang.

Baca juga  Jelang Tahun Baru, Koramil 0503 Kalijati Gelar Istighotsah dan Doa Bersama

Selain itu, di serahkan pula secara simbolis 500 eksemplar Al-Qur’an kepada Camat Cipunagara, bantuan sosial Pangdam III/Siliwangi bagi warga Kampung Cigarukgak, serta penyerahan kunci rumah program Rutilahu kepada penerima manfaat.

Sebelumnya, pada hari yang sama Pangdam III Siliwangi pun menghadiri acara puncak Bakti Sosial Manunggal TNI dan Rakyat yang digelar oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Wilayah Jawa Barat di Batalyon Infanteri 312/Kala Hitam Subang. (Ade)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *