Gema Pasundan Jawa Barat menggelar Pasang Giri Mieling Basa Indung Sareng Sawala Basa di Jawa Barat

Pelestarian Budaya Sunda Menjadi Prioritas untuk Masa Depan

Artikel, Budaya, DPRD62 Dilihat
banner 468x60

Kota Bandung, BOMEN News.com –Gema Pasundan Jawa Barat menggelar Pasang Giri Mieling Basa Indung Sareng Sawala Basa di Jawa Barat. Yang bertempat di Gedung DPRD Jabar lantai 4, Jl. Diponegoro, Kota Bandung, Sabtu 22 Pebruari 2025.

acara ini di hadiri wakil ketua DPRD Jabar Ono Surona, Humas Protokol DPRD Jabar Lilis, Ketua panitia pelaksana Rajogala SP.d., beserta jajaran, para anggota Gema Pasundan Jabar, para tokoh penting, dan undangan lainnya.

banner 336x280

Dalam sebuah kesempatan yang penuh makna. Tokoh budaya Sunda, sekaligus Ketua Wakil Ketua DPRD Jawa Barat Ono Surono. Dalam jumpa pers memberikan penjelasan penting kepada awak media, mengenai upaya pelestarian budaya Sunda sebagai warisan yang sangat berharga. Ia menegaskan bahwa budaya Sunda bukan hanya sebagai identitas, tetapi juga merupakan bagian tak terpisahkan dari sejarah dan kekayaan bangsa Indonesia.

Untuk itu, ia juga menjelaskan bahwa budaya Sunda merupakan warisan yang harus di jaga dan di lestarikan. “Budaya Sunda merupakan warisan luhur yang telah di wariskan oleh nenek moyang kita dan memiliki nilai yang sangat tinggi dalam membentuk karakter bangsa,” ujarnya. Ia menekankan pentingnya mengenalkan dan menjaga tradisi ini agar bisa terus berkembang dan di terima oleh generasi berikutnya.

Maka dari itu, ia meminta dukungan dari pemerintah dan masyarakat, terutama kaum muda. Untuk senantiasa melestarikan budaya Sunda yang merupakan bagian dari hak intelektual negara yang tak ternilai harganya. “Kami berharap agar pemerintah lebih memberi perhatian terhadap pelestarian budaya lokal. Salah satunya budaya Sunda. Yang menjadi bagian penting dalam memperkaya khazanah budaya Indonesia,” tambahnya.

Selain itu, ia juga menyampaikan bahwa penting bagi setiap lapisan masyarakat untuk lebih memahami dan mengenal nilai-nilai budaya lokal. Sehingga warisan budaya ini bisa terus hidup dan berkembang di tengah kemajuan zaman. “Kami harus mencintai dan bangga dengan budaya kita sendiri, karena itu adalah jati diri bangsa,” tuturnya.

Dalam kesempatan yang sama Ketua Gema Pasundan Rajogalan SP.d., yang juga hadir dalam jumpa pers, menyampaikan harapan dan himbauannya kepada semua pihak. Untuk bersama-sama menjaga kelestarian budaya Sunda. “Gema Pasundan siap untuk berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk menjalankan program-program. Yang dapat mengedukasi dan menginspirasi masyarakat dalam upaya melestarikan budaya Sunda,” ujarnya.

Ia juga mengingatkan pentingnya peran kaum muda dalam memperkenalkan budaya Sunda ke tingkat yang lebih luas. Terutama di dunia digital yang kini semakin berkembang pesat. “Kami berharap generasi muda bisa menjadi agen perubahan yang tidak hanya mengenal budaya Sunda. Tetapi juga turut serta menghidupkannya dalam kehidupan sehari-hari.”

Dengan semangat dan komitmen bersama. Di harapkan pelestarian budaya Sunda dapat menjadi langkah nyata untuk menjaga kekayaan budaya Indonesia di mata dunia.**

Wawat S.

 

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *