PDAM Akan Menambah Kapasitas Produksi Air di Wilayah Kota dan Kalijati

BUMN88 Dilihat
banner 468x60

 

Subang, BOMEN News.com –

banner 336x280

PDAM Subang atau Perumda Tirta Rangga Subang (TRS) berencana menambah kapasitas produksi air bersih di wilayah perkotaan Subang dan Kalijati, menyusul meningkatnya pertumbuhan pembangunan perumahan.

“Kami akan menambah kapasitas produksi air untuk wilayah Subang Kota dan Kalijati. Dua wilayah ini pertumbuhan perumahan sangat tinggi,” ujar Direktur Utama Perumda TRS, Lukman Nurhakim, S.I.Kom, M.I.Kom. di dampingi Ujang, M.AP. Direktur Bidang Umum Kepada BOMEN News.com. Rabu (11/Desember 2024)

Adapun untuk Kawasan Industri Patimban, pihaknya akan membangun SPAM Patimban di wilayah Compreng dan untuk Kawasan Industri Surya Cipta akan di bangun SPAM Cipeundeuy.

“Untuk Kalijati dan Purwadadi kami akan segera lakukan peningkatan kapasitas produksi water treatment plan (WTP) Kalijati. Di wilayah Subang kota Perumda TRS akan membangun SPAM baru kapasitas 100 liter per detik (lpd),” jelasnya.

“Perumda TRS optimis bisa memaksimalkan pelayanan untuk domestik maupun kawasan industri agar kontribusi PAD lebih maksimal,” katanya.

Sementara Direktur Teknik PDAM Subang, Nana menambahkan, perusahaannya sudah siap menyuplai kebutuhan air bersih untuk kawasan industri.

“Perumdam Subang sudah siap menyuplai kebutuhan air bersih di kawasan industri yang sedang di bangun di Kabupatem Subang, mengingat ketersediaan air baku melimpah/mencukupi (dari bendung sadawarna, cilamatan, cibodas dan ciasem termasuk irigasi tarum timur), investasi instalasi IPA dan jaringan pipa skemanya kerjasama dengan pihak ke 3 dan usulan bantuan pemerintah dan pemenuhan dokumen lingkungan sedang di proses bertahap,” imbuhnya.

(H. Ade Bom)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *