Subang, BOMEN News.com –
Anggota DPRD Subang H Oing Abdul Rahim dari PDIP kembali melanjutkan agenda resesnya untuk menyerap aspirasi, saran, masukan maupun keluhan dari masyarakat atau konstituennya.
Kali ini, politisi senior PDIP dari Dapil 7 Subang yang meliputi Kecamatan Cikaum, Purwadadi, Tambakdahan dan Binong ini menggelar reses di Desa Cikaum Barat dan Pasirmuncang,
Dalam kesempatan reses yang di hadiri berbagai lapisan masyarakat ini, H Oing Abdul Rahim menerima banyak aspirasi masyarakat, yang di dominasi oleh infrastruktur jalan, penerangan jalan umum hingga perbaikan saluran air.
“Di Desa Cikaum Barat, aspirasi warga kebanyakan berupa infrastruktur jalan, pemasangan PJU di titik titik rawan kejahatan begal di antaranya di Kampung Sayuran yang berbatasan dengan Desa Prapatan dan Sindangsari. Itu kondisinya terisolir karena jalannya jelek dan tidak ada penerangan,” jelas H Oing kepada BOMEN News.
“Selanjutnya di Desa Pasirmuncang, usulannya hampir sama yakni perbaikan jalan, karena banyak yang sudah rusak, bahkan warga minta jalan poros diperbaiki karena sering dilewati anak anak sekolah, kemudian mereka juga mengusulkan pembuatan lining dan drainase serta pemasangan tiang lampu PJU di Dusun Larangan dan Timbangrawa. Insyaalloh aspirasi aspirasi dari warga ini kita perjuangkan agar terealisasi,” pungkas H Oing.
H. Ade Bom