Subang, BOMEN NEWS.com –
Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga (Dis parpora) Kabupaten Subang mendapat Kucuran Dana Bu sebesar Rp.12,4 miliar, dana tersebut kucuran dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat Sebesar Rp.7,3 M sedangkan dari Pemerintah Pusat melalui Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Sebesar Rp.5 miliar lebih.
Dana dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat Sebesar Rp.7,3 M bakal di gunakan segera mempercantik area obyek wisata kolam renang Ciheuleut Subang dan Dana Sebesar Rp. 5 m dari Pemerintah Pusat di peruntukan membangun atau mengembangkan Obyek Wisata Curug di Desa Buni Hayu Kecamatan Jalan Cagak demi mewujudkan meningkatkan pendapatan daerah atau PAD.
Kepala Dis parpora Subang, H Tatang Supriyatna, mengungkapkan, rencana untuk mempercantik kompleks wisata Ciheuleut dengan melakukan penambahan berbagai sarana prasarana rekreasi atau atraksi wisata. Kegiatan ini akan di lakukan secara bertahap dengan usulan anggaran sekitar Rp. 15 – 30 miliaran.
Untuk keperluan tersebut, kata dia, di tahap pertama, anggaran yang di realisasikan sebesar Rp7,3 miliar bersumber dari APBD Provinsi Jawa Barat.
“Yang namanya destinasi wisata ini harus banyak menambah atraksi, di antaranya nanti akan di bangun kamar bilas, kamar mandi, di Ciheuleut. Kita sudah mengusulkan anggaran. Usulannya besar antara Rp15 – 30 miliar, realisasinya Rp. 7 miliaran lebih. Ini baru tahap pertama,” ujar H Tatang Supriyatna kepada BOMEN NEWS
Selain kamar bilas, ungkap dia, juga akan di bangun mushola, gazebo atau tempat kuliner, camping ground. Bahkan di anggaran tahap kedua nanti, pihaknya mengusulkan untuk penambahan bangunan gerbang.
“Nanti yang di utamakan pengembangannya itu sesuai masukan dari masyarakat olahraga renang terutama dari sekolah sekolah. Kolam renang Ciheuleut ini sebagai pembinaan juga tapi sekarang tidak memenuhi syarat. Karena panjang kolam renangnya cuma 25 meter. Nanti kita bangun dengan ukuran 20 x 50 meter, minimal 50 meter. Nanti kita bangunnya di sebelah utara yang saat ini ada warung warung dan kolam ikannya, karena itu juga lahan pemda,” paparnya.
Dia yakin, dengan upaya penambahan atraksi wisata di kolam renang Ciheuleut.
Sementara yang Dananya dari APBN sebesar Rp. 5 miliar lebih itu untuk membangun dan buka lokasi Wisata baru berupa Curug. Lokasi tersebut belum di minta PAD nya karena hanya baru bersifat untuk bekal Penjaganya Saja.
Sekarang dengan adanya kucuran dana akan di bangunkan untuk Jalan menuju Lokasi Musholah. Kamar Mandi dan Toilet, dan beberapa fasilitas lainya misalkan untuk berjualan,”Juga di bangun beberapa fasilitas hiburan lainya.
Dengan di percantiknya kedua lokasi obyek Wisata tersebut, bisa meningkatkan potensi PAD Subang.
“Kita juga akan bangun yang lebih menarik, yaitu kolam ombak, tapi tidak mengganggu kondisi eksisting saat ini. Kita hanya meningkatkan, menambah (fasilitas). Dengan langkah ini, kita yakin PAD bakal meningkat,” ucap dia. (H. Ade Bom)